Setiap Agenda memiliki beberapa status yaitu Terencana, Dilewati, Dibatalkan atau Selesai.
Untuk Agenda KBM, maka status Selesai Agenda Guru akan mengubah Status Agenda Siswa.
Ketika selesai pembelajaran, Guru melakukan absensi untuk mengakhiri status agenda untuk tipe KBM - kelas wajib, laboratorium wajib, kelas tambahan dan slot konsultasi dengan cara klik tombol “Cek Peserta”
Pertama klik agenda PBM,
Klik tombol Cek Peserta
Checklist Siswa yang tidak hadir pada agenda tersebut, kemudian klik tombol Akhiri Agenda.
Kehadiran Siswa harian (sakit, ijin , alpa) akan tampil pada menu ini.
Setelah selesai klik tombol “Akhiri Agenda” maka status agenda akan berubah menjadi “Selesai”. Untuk Siswa yang tidak hadir, maka statusnya akan berubah menjadi “Dilewati” sedangkan untuk siswa yang hadir maka status agenda akan berubah menjadi “Selesai”.
Untuk agenda KBM, jika guru mengubah status menjadi "Dilewati" atau "Dibatalkan" maka pada agenda siswa yang sudah terdaftar akan menjadi "Dibatalkan" dan agenda siswa terblok (tidak dapat dijadwalkan oleh agenda lain).
Untuk agenda penugasan sekolah dan pribadi, guru dapat mengubah status agenda dengan cara klik agenda yang diinginkan dan pilih status agenda ( dilewati, dibatalkan atau selesai).