Untuk wali kelas selain dapat entri nilai sesuai dengan menu "Tugas Mengajar Guru" juga dapat melihat nilai semua mapel di kelasnya.
Semua Entri nilai dilakukan per KD (Kurikulum 2013). Penilaian Kurikulum 2013 untuk SMP dibagi menjadi 2 yaitu untuk nilai PTS per KD atau digabung (tidak per KD).
Berikut adalah panduan untuk penilaian yang nilai PTS nya digabung (tidak per KD).
Pilih menu Akademik - entri nilai - Nilai akademik
Pilih jenjang (entri penilaian akan dilakukan sesuai dengan kurikulum pada jenjang tersebut), kelas, kompetensi inti, mata pelajaran (untuk pengetahuan & keterampilan) kemudian klik tombol “Inisialisasi Nilai”. Setelah semua nama siswa muncul, silahkan entri sesuai dengan KD nya.
Pengisian entri nilai dapat dilakukan satu per satu dengan cara mengisi di tabel atau dengan cara impor nilai dalam format csv.
Untuk impor nilai silahkan klik icon dan download template, kemudian entri data siswa & nilai sesuai dengan template yang tersedia kemudian simpan dalam bentuk csv. Setelah itu silahkan drag-drop pada tabel nilai. Jika sudah sesuai silahkan klik tombol simpan.
Berikut adalah contoh template untuk tingkat SMP. Silahkan entri nilai di sheet Kur.2013 KI_3 dan KI_4 kemudian simpan masing-masing dalam bentuk csv
Nilai yang dientri pada menu ini adalah nilai final (sudah termasuk dengan nilai remidi) yang sudah siap diolah menjadi nilai rapor. Untuk Nilai PTS dan PAS silahkan isi nilai hasil ujian & nilai remidi secara terpisah pada kolom yang sudah disediakan.
Berikut contoh nilai yang sudah diisi
Jika sudah menggunakan modul elearning dalam proses pembelajaran, maka LCMS juga dapat dijadikan sumber penilaian. Silahkan klik tautan berikut.
Untuk melihat penilaian sikap kurikulum 2013 silahkan klik link berikut.
PENTING:
Jika ada nilai desimal, entri menggunakan tanda titik (.)
Nilai KD dianggap diisi jika nilainya > 0. KD yang kosong tidak akan dijadikan pembagi.
Pengolahan nilai sesuai dengan acuan dari diknas. Jika akan mengubah bobot nilai silahkan cek artikel berikut
Untuk entri nilai menggunakan template impor csv, pastikan mengisi nilai sesuai dengan urutan KD